Thursday, January 9, 2025

PERTEMUAN TRIWULAN HIMPAUDI JATIM 2022 DI BANGKALAN

 

Pengurus Wilayah HIMPAUDI Jawa Timur Bersama Bunda PAUD Kabupaten Bangkalan


Bangkalan-Sabtu 19 Februari  2022 HIMPAUDI Jawa Timur  mengadakan pertemuan triwulan yang dihadiri oleh utusan Pengurus  Daerah HIMPAUDI 38 Kabupaten / Kota se-Jawa Timur, pengurus cabang dan stakeholder PAUD Kabupaten Bangkalan . Acara Acara tersebut berlangsung di Pendapa Agung Bangkalan dan berlangsung selama satu hari dan cukup meriah.

Dalam pertemuan, yang dibuka oleh Bunda PAUD Kabupaten Bangkalan, Bunda Zaenab Zuraidah Latif, S.E, berlangsung cukup meriah dan sangat inspiratif karena selain tema yang tepat yaitu : “Membangun Semangat Kemandirian Dan Jiwa Enterpreneurship PTK PAUD Dan Organisasi Menuju HIMPAUDI Yang Transformatif, Responsif,  Dan Adaptif” , rangkaian acaranya pun sangat memberikan banyak ilmu, wawasan serta motivasi bagi kemajuan organisasi serta kemanfaatan bagi semua warga HIMPAUDI.


Ketua HIMPAUDI Provinsi Jawa Timur, Imam Mahmud, S.Sos, M.Pd.I, menyampaikan dalam sambutannya bahwa Laskar  HIMPAUDI se-Jatim harus mampu menjadi pribadi tangguh yang visioner, mampu melakukan transformasi  dan percepatan  dalam rangka maju dan berkembang secara optimal dengan tetap responsif, adaktif serta dengan gembira dan gempita namun tetap memahami jati diri. (Himpaudi Jatim)


Maju namun tetap ingat Jati Diri kita #indonesia